Rabu, 20 Februari 2013

Gaya Gravitasi di SMA N 1 Purbalingga



Praktikum Fisika, Gerak Harmonik Sederhana, XI IPA 4. 
13 Desember 2009
Hardika Dwi Hermawan
Foto : kanan, Hardika Dwi Hermawan, Hendra Pria Utama, Agustina Rahmawati, Meilia Kusumawardhani, Rima Margareta, Yayan Ari Subangkit, Steve Immanuel
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------ 
Gaya Gravitasi di

A. Tujuan        : Menentukan Gaya Gravitasi di SMA NEGERI 1 PURBALINGGA

B      Alat dan Bahan   :

  • Seperangkat Statif
  • Benang
  • Bandul
  • Penggaris
  • Busur
  • Stopwach

 C.    Landasan Teori   :
       Untuk menentukan Gaya Gravitasi suatu tempat, dapat dilakukan dengan menggunakan Gerak Harmonik Sederhana. Ayunan pada bandul yang bergerak bolak – balik disekitar  titik keseimbangan merupakan  salah satu bentuk Gerak Harmonik Sederhana. 

D      Langkah Kerja    :
  1. Siapkan statif yang telah dipasangi bandul dengan menggunakan benang.
  2. Ukurlah panjang benang menggunakan penggaris, dengan satuan panjang centimeter (cm).
  3. Bentuklah benang menjadi sudut 10o yang berpusat pada statif, lalu ayunkan.
  4. Setelah ayunan benang yang diberi bandul tersebut stabil, hitung kecepatan dalam 10 kali ayunan bandul, dengan menggunakan stopwatch. Lalu catat.
  5. Ulangi langkah 3 dan 4.
  6. Hitunglah periode (T), lalu kuadrat dari periode (T2), dan percepatan gravitasi (g).
  7. Catatlah hasil pengamatan pada tabel analisa data yang tersedia.
E.     Data Pengamatan                       :
         l = 21,5 cm = 0,215 m
         n = 10 kali
F      Analisis Data                                :
t : waktu yang digunakan untuk 10 kali ayunan
T : periode
g : gaya gravitasi
No
t (s)
T ( s )
T2
g ( m/s2 )
1
9,7
0,97
0,9409
9,0118
2
9,5
0,95
0,9025
9,395
3
9,8
0,98
0,9604
8,8286
                      
g = 4 Õ2 l
              T2    
g1      = 4 (3,14)2 . 0,215        = 9,0118 m/s2
            0,9409
g2     = 4 (3,14)2 . 0,215        = 9,395 m/s2
            0,9025
G3    = 4 (3,14)2 . 0,215        = 8,8286 m/s2
            0,9604

_
g = g1 + g2 + g3               = 9,0118 + 9,395 + 8,8286
                 3                                                3
                                         = 9,078 m/s2

G.      Kesimpulan                                  :
Dari percobaan tersebut, gaya gravitasi dipengaruhi oleh periode, dan gaya gravitasi suatu tempat dapat dicari dengan cara melakukan beberapa kali percobaan terhadap objek yang sama untuk menentukan gravitasinya. Dengan menjumlahkan hasil gravitasi pada percobaan pertama, kedua dan ketiga, makan akan dihasilkan gaya gravitasi rata-rata. Dari percobaan tersebut, diketahui bahwa gaya gravitasi di lingkungan SMA N 1 PURBALINGGA adalah sebesar 9,078 m/s2.

0 komentar:

Karna hidup punya banyak rasa untuk harimu